Ascarya, Universitas Darussalam Gontor dan IAI Tazkia, dan Jardine A. Husman, Deputi Direktur Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia, yang juga merupakan pengurus DPP IAEI mengkaji model integrasi keuangan komersial dan sosial Islam (Integrated Islamic Commercial and Social Finance—IICSF) yang ideal untuk diadopsi oleh bank syariah di Indonesia. Artikel yang ditulis bersama Ugi Suharto, Associate Professor di University of Buraimi Oman, ini dipublikasikan dalam jurnal internasional bereputasi Eurasian Economic Review pada tahun 2022.
BREAKS edisi keenam mengelaborasi cuplikan diskusi pada artikel tersebut.